Pengerjaan Proyek Peninggian Jalan Cikadongdong - Cipawitra Sudah Dimulai, Pengguna Jalan Dihimbau Gunakan Jalur Alternatif

 


Kota. Tasik kabarjurnalis.com - PT. Nidya Karya Putri memulai pelaksanaan proyek Pemeliharaan Berkala Jalan Ruas Jalan Bts. Kota/Kab. Tasikmalaya (Cikunir) – Tasikmalaya_, yang mencakup peninggian dan pengecoran Jalan Rizid sepanjang 240 meter di Kelurahan Cipawitra, Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya. Jum'at (12/9/2025).


Menurut keterangan pelaksanaan kepada awak media kabar jurnalis Proyek ini dijadwalkan berlangsung selama 14 hari kerja, mulai dari 8 hingga 21 September 2025, dengan titik pelaksanaan dimulai dari depan Pom Hawu Nini RW 02 hingga depan Perumahan Tata Lestari RW 01, yang berbatasan langsung dengan *Desa Cikadongdong.


Adapun kemacetan diperkirakan meliputi RW 01, RW 02, dan RW 05 Kelurahan Cipawitra. Sehubungan dengan pelaksanaan proyek, akan dilakukan penutupan jalan sebagian yang diperkirakan menyebabkan kemacetan di sekitar lokasi.


Untuk mengurangi dampak tersebut, PT. Nidya Karya Putri telah berkoordinasi dengan Pemerintah Kelurahan Cipawitra dan pihak terkait guna mengarahkan pengguna jalan ke jalur alternatif sebagai berikut:

- Jalan Cikunir RW 05

- Jalan Gunung Jambe RW 02

- Jalan Pabrik Plastik RW 01


“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin timbul. Proyek ini bertujuan meningkatkan kualitas infrastruktur jalan demi kenyamanan masyarakat. Kami berupaya menyelesaikan pekerjaan ini tepat waktu dan meminimalkan gangguan,” ujar Abun Bunyamin, pelaksana proyek dari PT. Nidya Karya Putri. Kepada Awak Media Kabar Jurnalis di lokasi proyek 


Dukungan Pemerintah Kelurahan

Lurah Cipawitra, Dindin, menyampaikan dukungannya terhadap pelaksanaan proyek ini dan mengimbau masyarakat untuk:

- Mengikuti arahan petugas di lapangan

- Memantau kondisi lalu lintas sebelum bepergian

- Bersikap kooperatif demi kelancaran bersama


“Alhamdulillah, koordinasi berjalan baik. Kami berharap masyarakat dapat memahami pentingnya proyek ini dan turut mendukung pelaksanaannya,” pungkas Dindin. (dra)

Lebih baru Lebih lama