Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Cek Tanaman Jagung Hybrida di Desa Mekarsari


Lebak kabarjurnalisnews.com - AIPTU Rahmat Subiakto, Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Polres Lebak, melakukan peninjauan langsung terhadap perkembangan tanaman jagung Hybrida Milik Kelompok Tani (Poktan) yang berlokasi di Kampung Pasir Limus, Desa Mekarsari, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. 


Kegiatan tersebut untuk memastikan tanaman jagung tumbuh dengan baik dan memberikan pesan kepada petani untuk merawat tanaman agar tidak terkena hama.


Ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan nasional dan menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah. AIPTU Rahmat Subiakto juga membersihkan rumput liar di sekitar tanaman jagung untuk memastikan pertumbuhannya optimal.


Kapolsek Rangkasbitung Polres Lebak AKP Adi Irawan, S.H, melalui AIPTU Rahmat Subiakto, menyampaikan apresiasi terhadap semangat dan kinerja para petani dalam mendukung ketahanan pangan. "Terima kasih kepada para petani yang terus berjuang meningkatkan produksi pangan. Kami akan terus mendukung dan menjaga keamanan di wilayah pertanian," ucapnya. 


Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan nasional dan menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah.


"Tanaman jagung yang kita tinjau ini memiliki luas lahan sekitar 1 hektar,tentunya pertumbuhan jagung hibrida terpantau sangat baik dan menunjukkan kondisi pertumbuhan yang subur dan hijau.


AIPTU Rahmat Subiakto menambahkan bahwa keterlibatan kepolisian dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dan dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional yang juga menjadi bagian dari implementasi Polri Presisi di bidang pembinaan masyarakat.


Kami mendukung penuh kegiatan pertanian yang dilaksanakan masyarakat. Ini bagian dari wujud kepedulian kami terhadap ketahanan pangan serta kesejahteraan warga,Kegiatan pengecekan ini diharapkan dapat memotivasi kelompok tani untuk terus mengembangkan sektor pertanian secara berkelanjutan dan produktif, ungkapnya. (HMS/Red)

Lebih baru Lebih lama